Dalam rangka melengkapi event ulang tahun yang ke 3 berdirinya Himpunan Mahasiswa Jurusan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan (HMJ PSPK), Fakultas Perikanan Dan Ilmu Kelautan (FPIK), Universitas Brawiijaya (UB), kami mengajak teman-teman tingkat SMA/Sederajat Se-Indonesia untuk mengikuti event berupa Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI).
LKTI ini bertujuan untuk mengasah kemampuan berpikir dan memberikan kesempatan kepada generasi muda untuk mengungkapkan ide maupun gagasan berbagai persoalan aktual dalam bentuk tulisan, yang dapat bermanfaat bagi Perkembangan Dunia Perikanan dan Kelautan.
LKTI ini bertujuan untuk mengasah kemampuan berpikir dan memberikan kesempatan kepada generasi muda untuk mengungkapkan ide maupun gagasan berbagai persoalan aktual dalam bentuk tulisan, yang dapat bermanfaat bagi Perkembangan Dunia Perikanan dan Kelautan.
Tema :
“PERAN SERTA ILMU SOSIAL DAN SAINS DALAM MENDUKUNG PENGEMBANGAN SUMBERDAYA KELAUTAN PERIKANAN YANG BERKELANJUTAN”
Waktu dan Tempat Pelaksanaan :
10 Februari - 10 Maret 2012 (Babak Seleksi) di Sekretariat HMJ PSPK FPIK UB
12 Maret 2012 (Pengumuman 10 Besar) di Blog Dies Natalies HMJ PSPK 3rd
20 Maret 2012 (Babak Final) di Gedung Widyaloka UB
12 Maret 2012 (Pengumuman 10 Besar) di Blog Dies Natalies HMJ PSPK 3rd
20 Maret 2012 (Babak Final) di Gedung Widyaloka UB
Persyaratan Peserta :
- Peserta adalah siswa SMA/Sederajat yang aktif pada tahun 2011-2012 di seluruh wilayah Indonesia
- Peserta diperbolehkan individu atau tim (maksimal 3 orang) Peserta harus mewakili sekolah yang sama dengan ketentuan setiap sekolah diperbolehkan mengirimkan lebih dari 1 tim
- Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran (terdapat peraturan dan contoh cover) ,(download di sini)
- Setiap peserta dapat mengirimkan lebih dari satu karya tulis dengan syarat dan ketentuan yang berlaku
Ketentuan Lomba :
- Judul yang peserta ambil berkaitan dengan tema yang telah ditentukan
- Menggunakan kertas A4 70 gram dengan margin 4,3,3,3
- Menggunakan spasi 1,5 dan Times New Roman 12
- Maksimal terdiri dari 15 Halaman (Dimulai dari BAB I hingga Daftar Pustaka, tidak termasuk cover, lampiran, halaman pengesahan, formulir pendaftaran dan keaslian tulisan)
- Karya Tulis Ilmiah belum pernah dilombakan atau dipublikasikan dalam bentuk apapun
- Karya Tulis Ilmiah merupakan pemikiran dari peserta dengan keorisinilannya serta menggunakan EYD yang disempurnakan
- Pengumpulan makalah yang dikumpulkan dalam bentuk hard copy sebanyak 3 eksemplar dengan disertai Formulir pendaftaran; Surat Keorisinilan Karya Tulis Ilmiah; Foto kopi kartu pelajar 2 lembar; Foto kopi bukti pembayaran 2 lembar.
- Karya Tulis Ilmiah terakhir dikumpulkan tanggal 10 Maret 2012 (bukan cap pos)
- Penilaian akan dilakukan pada tanggal 11 Maret dan tanggal 12 Maret akan dilakukan pengumuman. Finalis 10 besar lomba karya tulis ilmiah yang akan diposting dalam diesnatalies3rd.blogspot.com dan akan dihubungi oleh panitia.
- Makalah yang sudah dikumpulkan menjadi hak milik panitia LKTI DIES NATALIES HMJ-PSPK
- Biaya Pendaftaran : Rp 30.000,-/proposal.
- Pengiriman biaya pendaftaran kepada panitia melalui rekening: Bank BRI No.Rek : 0051-01-090653-50-9 a.n ALPUT SELPA IBAWAN
- Apabila telah melakukan pembayaran, diharapkan segera menghubungi panitia di 085 768 740 263 a/n Agustin Capriati
- Semua finalis lomba karya tulis akan atau dapat mengikuti seminar nasional dan rangkaian acara yang telah disediakan.
- Presentasi dapat menggunakan peralatan apapun (diwajibkan microsoft office power point dan dilengkapi dengan peralatan yang dibutuhkan) jika diperlukan.
1 komentar:
Anonim
10 Februari 2012 pukul 22.39
Permalink this comment
1
http://diesnatalies.wordpress.com/
Posting Komentar